SERBA SERBI

apa saja

Friday, March 14, 2008

Cuap-cuap: "Salut Untuk pencipta harga tanaman hias"


Untuk sebuah Aglonema ada orang yang mau merogoh kocek hingga ratusan ribu bahkan lebih per daun? Anthurium bisa seharga puluhan juta? Padahal apaan sih, itu kan cuma tanaman, memang bagus, indah, segar, dan menikmatinya (mungkin) bisa me-refresh pikiran. Tapi apa iya harganya sebanding? Bukan bermaksud mengejek para penggemar tanaman hias sih. Kita memang nggak tahu apa yang membuat harga2 tanaman hias itu selangit. Fokus Saya kalo ini bukan pada logis nggak logisnya harga tanaman itu, tapi lebih cenderung ingin memberikan ucapan salut pada para pebisnis tanaman hias yang mampu membuat image yang begitu hebat pada "daun2" itu, hingga tercipta harga yang gila2an. Hebat, hebat....strategi pemasaran yang hebat. Lebih salut lagi jika mereka bisa mempertahankan harga itu, pasti akan menambah peluang penghasilan bagi orang Indonesia. Jangan hanya harga melangit saat trend saja, tapi saat titik jenuh harga jadi anjlok dan tanaman2 hias yang saat ini jadi idola itu hanya menjadi serumpunan daun yang tak ada harganya. (pic from tropiccalfloradotcom)

No comments: